BPIP-CSIRT Mengikuti Bimbingan Teknis Kesiapsiagaan Penanganan Insiden untuk Tim Tanggap Insiden Siber Pemerintah Pusat

By Admin in Kegiatan BPIP-CSIRT

Kegiatan BPIP-CSIRT
Depok, Jawa Barat 19 s.d 20 Agustus 2024. BPIP-CSIRT melalui Pusat Data dan Teknologi Infomasi Badan Pembinaan Ideologi Pancasila mengikuti Bimbingan Teknis Kesiapsiagaan Penanganan Insiden untuk Tim Tanggap Insiden Siber Pemerintah Pusat di Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Badan Siber dan Sandi Negara di Depok.

Kegiatan ini dibuka oleh Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia selaku panitia acara kegiatan. Kegiatan ini diikuti oleh Kementerian/Lembaga/Daerah yang sudah maupun belum memiliki Tim Tanggap Insiden Siber Pada Instansi-nya masing-masing. pada kegiatan ini diberikan paparan materi dan kegiatan yang meliputi :
1. Persiapan tim, dokumen, dan peralatan penanganan insiden
2. Deteksi dan Analisis
3. Containment/Pemisahan, Eradication/Pembersihan, dan Recovery/Pemulihan
4. Post Incident Activity
5. Praktik Penangangan Insiden Siber
6. Paparan Hasil Praktikum
7. Pembahasan oleh Pengajar

Kegiatan Bimbingan Teknis Penanganan Insiden untuk Tim Tanggap Insiden Pemerintah Pusat merupakan Langkah yang baik dalam implementasi dan penguatan tim BPIP-CSIRT dalam meningkatkan keamanan ruang siber di lingkungan BPIP, oleh karena itu diperlukan dukungan penuh oleh seluruh sivitas di lingkungan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila terkait keamanan siber, selain itu koordinasi dan sinergitas antara setiap Unit Kerja di lingkungan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila adalah kunci utama dalam optimalisasi menjaga keamana ruang siber, hal ini juga akan berperan besar dalam penerapan SPBE di lingkungan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila.

Kegiatan lanjutan yang serupa dari Kegiatan Bimbingan Teknis Penanganan Insiden untuk Tim Tanggap Insiden Pemerintah Pusat, dalam hal penerapan integrasi Manajemen Keamanan SPBE dan kolaborasi dengan seluruh Unit Kerja di lingkungan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila diyakini dapat meningkatkan tingkat kematangan Keamanan Siber dalam mendukung penerapan SPBE di lingkungan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila.
Back to Posts